Health Akbar Post
Kesehatan/Tidak salah jika ada yang mengatakan  “sebutir apel sehari mampu menjauhkan Anda dari dokter dan rumah sakit (alias penyakit)”. Bayangkan saja di dalam 1 butir apel tersimpan beragam nutrisi penting yang tak hanya baik untuk kecantikan, namun juga kesehatan. Lalu apa saja manfaat buah apel untuk kecantikan dan kesehatan? Berikut detailnya.

Antikanker
Apel mampu berperan sebagai agen antikanker berkat kandungan flavonoidnya. Tak hanya buahnya, kulit apel yang mengandung komponen triterpenoid pun juga dapat mencegah pertumbuhan sel kanker. Jadi ketika mengonsumsi apel, usahakan untuk tidak membuang bagian kulitnya ya. Bila Anda khawatir dengan lapisan lilin yang terdapat pada bagian kulitnya, maka Anda dapat mengikisnya dengan pisau. Alternatif lain adalah dengan membeli apel organik yang bebas pestisida dan pengawet.

Antikolesterol
Tingginya serat dalam buah apel menjadikannya mampu menurunkan kolesterol jahat (LDL) dalam tubuh, serta meningkatkan penyerapan kolesterol baik (HDL). Serat buah apel merupakan jenis yang sifatnya mudah larut dalam lemak. Oleh sebab itu, ketika masuk dalam tubuh, serat ini akan mengimbangi keberadaan lemak dalam tubuh sehingga mengurangi penyerapan kolesterol jahat. Alhasil, kadar kolesterol baik pun jadi meningkat.

Mendongkrak Sistem Kekebalan Tubuh
Apel, terkhususnya yang berwarna merah, sangat kaya akan antoksidan jenis quercetin. Antioksidan ini mampu mendongkrak sistem imun tubuh dengan cara membangun pertahanan tubuh secara alami. Selain itu, apel juga mengandung vitamin C yang bersifat antiradang.

Serat dalam apel juga dapat menyehatkan pencernaan. Kalau pencernaan sehat dan metabolisme lancar, maka penyerapan gizi bisa optimal. Dengan demikian tubuh berada pada posisi sehat maksimal.

Menurunkan Resiko Alzheimer
Konsumsi apel secara teratur dapat mencegah kerusakan sel otak. Kondisi inilah yang menjadi salah satu penyebab utama munculnya penyakit Alzheimer. Semua ini berkat jasa antioksidan jenis flavonoid yang terkandung dalam apel. Perlu Anda ketahui, salah satu peran flavonoid adalah membantu memperbaiki sel kulit yang rusak. Oleh karenanya kalau ingin terhindar dari Alzheimer, makanlah apel secara rutin setiap hari.

Mencegah Asma
Kandungan fitokemikal dan polifenol dalam apel menjadikan buah ini memiliki khasiat untuk menyembuhkan sekaligus mencegah asma, gangguan pernafasan, serta dapat meningkatkan fungsi paru-paru. Jadi, kalau Anda menderita asma dan berharap buah hati tidak mengikuti jejak tersebut, beri mereka sebutir apel setiap hari. Jangan lupa juga untuk makan apel rutin bersama dengan mereka.

Baik Bagi Penderita Diabetes
Manfaat buah apel lainnya adalah baik untuk penderita diabetes yang harus selalu selektif dalam memilih jenis makanan yang dikonsumsinya. Apel dipadati oleh serat larut yang berperan untuk mencegah naiknya kadar gula dalam darah secara cepat.

Selain itu, apel juga sarat kandungan pektin, suatu zat yang dapat mengontrol kadar gula dalam darah dengan cara menyalurkan gula ke dalam pembuluh darah secara perlahan. Anda juga bisa meminimkan resiko terkena diabetes dengan mengonsumsi sedikitnya sebutir apel sehari.

Meminimkan Resiko Terkena Batu Empedu
Bila kadar kolesterol dalam empedu terlalu banyak, maka itu dapat mengeras dan berubah menjadi batu empedu. Gangguan kesehatan ini umumnya menimpa mereka yang berbadan gemuk.

Biasanya untuk mencegah munculnya batu ginjal, dokter akan menyarankan Anda untuk mengonsumsi makanan tinggi serat. Apel merupakan salah satu buah yang dapat diandalkan karena kandungan pektinnya mampu membantu mengontrol kadar kolesterol dengan cara mengurangi penyerapan kolesterol jahat (LDL).

Menetralkan IBS
IBS merupakan gangguan lambung yang ditengarai dengan susah BAB, diare, perut kembung/ bengkak, dan sakit perut. Untuk mengontrol gejalanya, Anda biasanya disarankan menjauhi produk susu dan makanan berlemak. Sebagai gantinya, Anda harus mengonsumsi makanan tinggi serat, dan salah satunya adalah apel. Dalam hal ini secara tak langsung, apel juga dapat membantu menyehatkan sistem pencernaan.

Mendetoksifikasi Liver
Toksin dapat masuk ke dalam tubuh dengan mudah melalui makanan atau minuman yang kita konsumsi, apalagi kalau cara mengolah dan alat yang dipakai kurang higienis. Dan bila liver tak pernah dibersihkan, maka tugasnya untuk mengeliminasi racun dari tubuh akan semakin berat. Untuk mencegah hal tersebut, konsumsilah buah yang dapat membersihkan liver, seperti apel misalnya.

Mencegah Katarak
Beberapa studi mendapati mereka yang doyan makan buah khususnya yang tinggi kandungan antioksidannya seperti apel, bakal terhindar dari resiko katarak sebanyak 15% dibanding orang lain yang jarang makan buah. Di samping itu, kandungan vitamin A dalam apel jenis tertentu seperti Kamagong atau Velvet , juga tinggi sehingga dapat meningkatkan daya penglihatan serta mengurangi resiko rabun ayam, khususnya pada anak-anak.

Mencegah Parkinson
Selain Alzheimer dan kanker, Parkinson merupakan salah satu penyakit yang cukup ditakuti beberapa tahun belakangan ini. Namun untungnya penyakit yang menyerang fungsi otak ini dapat dicegah dengan mengonsumsi apel secara rutin. Seperti sempat disinggung sebelumnya, apel memiliki kemampuan mencegah dan mengatasi kerusakan sel. Maka dari itu, buah ini dapat dianggap sebagai salah satu makanan otak terbaik.

Obat Wasir Alami
Wasir atau yang juga dikenal dengan istilah ambeien timbul karena ada pembuluh darah di anus yang mengalami pembengkakan. Meski gangguan satu ini tak mengancam nyawa penderitanya, namun penyakit satu ini cukup mengganggu karena bisa menimbulkan rasa sakit dan ketidaknyamanan. Karena apel mengandung serat tinggi yang dapat melancarkan BAB, maka otomatis wasir pun akan menjauh kalau Anda mengonsumsi buah tersebut secara rutin.

Menurunkan Berat Badan
Ketika masuk dalam tubuh, butuh waktu lama bagi serat buah apel untuk dapat dicerna seutuhnya. Ini berarti, lambung takkan mudah merasa lapar sehingga Anda terhindarkan dari makan berlebihan. Dan makan lebih sedikit itu sama saja dengan diet bukan? Oleh sebab itu, masuk akal kalau Anda bisa menurunkan berat badan dengan mengonsumsi makanan yang mengandung serat tinggi.

Memutihkan Gigi dan Menyehatkan Rongga Mulut
Gigi yang putih bersih dapat membuat seseorang tampak lebih cantik dan percaya diri. Daripada merogoh kocek dalam hanya untuk memutihkan gigi ke dokter, mengapa tidak mencoba cara alami yang lebih sehat dan juga murah meriah? Anda hanya perlu menggigit dan mengunyah apel sehingga produksi air liur meningkat. Kalau air liur banyak, maka mulut dan gigi pasti lebih sehat karena tak mudah dihinggapi bakteri jahat penyebab plak.

Mencerahkan Kulit
Apel mengandung kolagen yang dapat membuat tampilan kulit awet muda. Selain itu berkat kandungan vitamin C-nya, apel juga dapat mencerahkan kulit serta menghilangkan noda hitam, jerawat, bekas jerawat, dan gangguan kulit lainnya. Dan sebagai buah yang kaya kandungan airnya, maka apel juga mampu menghidrasi tubuh maupun wajah. Untuk cara praktisnya, setiap kali Anda makan apel, coba sisihkan 1 potong kecil, lalu gosok-gosokkan itu ke wajah yang sudah dibersihkan, diamkan beberapa saat lalu bilas.

Nah sudah terbukti kan kalau buah apel punya segudang manfaat bagi kecantikan dan kesehatan? Tunggu apa lagi, segera beli apelnya dan makanlah minimal 1 buah per hari.

Sumber : Cintai Hidup

Posting Komentar

[random][video]
Diberdayakan oleh Blogger.